Sabtu, 11 Februari 2017

Perintah Dasar Yang Terdapat Di linux

Tidak ada komentar



Assalamualaikum wr wb
A. Latar Belakang.
    Mungkin dulu Linux masih dipandang sebelah mata oleh pengguna komputer di dunia, namun sekarang dengan berbagai pengembangan yang dilakukan oleh user dan developer, linux telah menjadi salah satu sistem operasi yang “mungkin” bisa menjadi pesaing windows. Sudah saatnya di zaman modern ini user dilibatkan dalam proses pengembangan sistem operasi.

B. Maksud dan Tujuan.
     Memudahkan User untuk melakukan perintah kepada sistem melewati terminal.

C. pembahasan

1. Ini adalah tampilan pertama pada terminal.


2. sudo su : Digunakan untuk login sebagai root/pengguna tertinggi


3. login : Digunakan untuk login sebagai user lain, namun harus menjadi root dulu untuk bisa menjalankan peirntah ini.

4. date : Melihat tanggal dan waktu saat ini
5. hostname : Melihat distro yang dipakai
6. who : Mencetak semua nama pengguna yang sedang login
whoami : Mencetak pengguna saat ini dan nama ID
7. pwd : Digunakan untuk memperlihatkan di direktori mana posisi kita berada sekarang.
 8. man [syntax] : Menampilkan bantuan untuk beberapa perintah

setelah metikkan seperti diatas maka otomatis akan muncul seperti ini


9. clear : Membersihkan / menghapus perintah di terminal

Setelah perintah di atas dieksekusi maka terminal akan menampilkan lembar kosong dan semua perintah sebelumnya tak terlihat. Namun ketika kita menscroll terminal, maka perintah sebelumnya masih tersimpan.
10. apropos [syntax] : Mengetahui perintah-perintah apa saja dilihat dari fungsinya secara massal.
Setelah perintah di atas dieksekusi, maka akan muncul perintah-perintah yang berhubungan dengan syntax dir seperti di bawah ini :

 11. whatis [syntax] : Mendapatkan informasi dari perintah secara singkat.

12. service network-manager restart : untuk merestart wifi

ok semoga bermanfaat meskipun hanya sedikit.
wassalamualaikum wr wb





























Tidak ada komentar :

Posting Komentar